Jumat, 15 Februari 2013

GITA SWARA FM:


Daerah Lombok Utara Tahun 2013 Dapat 13 Ribu Jatah PKH


Kepala dinas Sosnakertrans Lombok Utara, Intiha, SIP., kepada media, Kamis (14/2) menyebutkan, dari sebanyak 14 ribu lebih jumlah calon penerima PKH yang diusulkan nya, ternyata sebanyak 2 ribu lebih yang tidak lulus verifikasi dan akhirnya dicoret oleh Kementerian Sosial, karena kriterianya tidak sesuai dengan prasyaratan kelayakan menerima jatah PKH.Lombok Utara
 - Pemerintah daerah Lombok Utara tahun ini mendapat jatah Program Keluarga Harapan (PKH) sebesar 12 Ribu jiwa KK. Jumlah tersebut berkurang sebesar 10 Ribu KK dari sebanyak 14 ribu jumlah total keseluruhan kuota PKH yang diajukan dinas Sosial dan Tenaga Kerja Dan Transmigrasi (Sosnakertrans) pada pertengahan tahun 2012 lalu.
Dikatakan Intiha, bagi warga telah dinyatakan lulus dalam verifikasi itu, akan menerima bantun setiap tahunnya dari Kementrian Sosial dalam bentuk dana bantuan tunai yang sudah ditentukan pemerintah pusat berdasarkan nilai kelayakan hidup.
Ditandaskan Intiha, program nasional itu diperioritaskan untuk keluarga yang tidak mampu secara ekonomi, tidak mampu memenuhi kebutuhan pendidikan dasar dan keluarga yang tidak mampu memenuhi kebutuhan standarkesehatan.
Untuk membantu mengkoordinir dan mengawasi pendistribusian hingga pemanfaatan bantuan dana PKH itu, Kadisosnakertrans itu pihaknya telah merekrut sebanyak 41 tenaga pendamping PKH serta 2 tenaga operator. telah turun ke lapangan melakukan seleksi. Para petugas pendamping itu juga bertugas untuk melakukan validasi sekaligus pendataan persyaratan data penduduk penerima PKH.
Berdasarkan data yang ada (versi Badan Pusat Statistik/BPS). Tingkat kemiskinan di lombok utara tergolong tinggi, yakni mencapai 43, persen lebih. Angka yang dinilai sejumlah kalangan dapat berpotensi menyebabkan stagnasi konomi KLU. Banytuan PKH tersebut dinilai dapat membantu meringankan beban hidup warga minimal sebagai tambahan untuk memenuhi kebutuhan dasar, yang bersifat sementara hingga warga mampu membiayai kebutuhan hidup deengan bekerja atau berwiraswasta. (ntb7)

0 komentar:

Posting Komentar