Selasa, 25 Desember 2012

GITA SWARA FM:

Jelang Tahun Baru dan Natal, Hunian Hotel 3 Gili “Fully Book”

Lombok Utara – Sejak sepekan terakhir tingkat kunjungan di Tiga Gili mulai meningkat cukup tinggi, hal itu terlihat dari mobilitas angkutan laut (Fast Boat, Bali-Lombok) yang cukup padat dan aktivitas para wisatawan yang begitu ramai terkonsentrasi dipesisir pantai.
Dalam beberapa hari terakhir, tingkat hunian (Occupancy) sejumlah Hotel berbintang, Boutique Resort dan belasan penginapan di kawasan itu mulai melonjak tajam hingga rata-rata diatas 75 persen.
Manager Human Resourch Development (HRD) Hotel Vila Ombak, Cecillia Putri, yang dikonfirmasi, Ahad (23/12) menyebutkan, siklus kunjungan wisatawan di Gili khusus pada saat libur Natal, pluktuatuf dan cenderung naik karena memang banyak orang yang merayakan Natal dirumah berkumpul dengan keluarga.
“Namun untuk momentum pergantian tahun, tanggal 31 Desember 2012 hingga beberapa pekan setelah tahun baru 2013, seluruh kamar yang ada dihotelnya sudah terpesan/terjual habis (Fully Book),” ungkap Cecilla.
Perayaan Natal yang dibarengi dengan libur Tahun Baru dikawasan wisata Gili setiap tahun dipadati ribuan wisatawan, para pengelola jasa usaha wisata diwilayah itu saling berlomba menyuguhkan atraksi hiburan dan pelayanan terbaik  untuk memikat tamu mulai dari, pesta keluarga, atraksi hiburan pergantian tahun hingga diskon besar-besaran untuk memanjakan tamu. (ntb7)

0 komentar:

Posting Komentar