Minggu, 04 Januari 2015

Bupati Ajak Masyarakat KLU Sambut Tahun Baru Dengan Penuh Optimisme

Bupati Ajak Masyarakat KLU Sambut Tahun Baru Dengan Penuh Optimisme

Tanjung,(SK),--
Perayaan detik-detik pergantian tahun baru dari tahun 2014 ke tahun
2015 di bumi Tioq Tata Tunaq yang di pusatkan di lapangan Supersemar
Tanjung, Rabu malam, (31/12) di lakukan Bupati KLU, H.Djohan Sjamsu,SH.
Dengan
didampingi Wakil Bupati DR. H.Najmul Akhyar, MH, Unsur FKPD, Penghubung
(Pabung) TNI AD untuk KLU dan seluruh Pimpinan SKPD lingkup Kabupaten
Lombok Utara, Bupati H.Djohan Sjamsu,SH menyulut kembang api dengan
diikuti oleh pejabat lainnya secara bersama-sama sebagai pertanda
pergantian tahun 2014 ke tahun 2015 telah dimulai. Setelah itu, baru
kemudian diikuti oleh seluruh masyarakat lainnya. Sehingga tidak heran
suasana kota Tanjung pada malam pergantian tahun baru tersebut
diselimuti dengan perang kembang api.
Bupati H.Djohan Sjamsu,SH sesaat sebelum
detik-detik pergantian tahun baru dimulai dalam sambutannya mengatakan,
mengakhiri pergantian tahun 2014 dan akan menyongsong tahun baru 2015,
atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan selamat memasuki tahun baru
kepada seluruh lapisan masyarakat yang ada di daerah ini.



“Mudah-mudahan dengan kita memasuki tahun baru 2015 ini, kondisi, serta
kesejahteraan seluruh lapisan masyarakat KLU akan lebih baik lagi dimasa
mendatang,”harapnya.
Dihadapan ribuan masyarakat KLU yang
hadir tumpah ruah memadati lapangan Supesemar Tanjung sejak pukul 19,00
wita sambil membawa kembang api ditangan masing-masing, guna menyaksikan
dari dekat detik-detik terakhir pergantian tahun baru tersebut, Bupati
Djohan Sjamsu mengajak seluruh lapisan masyarakat KLU untuk menyongsong
dengan hadirnya tahun baru 2015 itu agar menghadapinya dengan penuh rasa
optimisme. Hal tersebut dikatakan Bupati, karena selama ini telah
banyak yang sudah dilakukan dalam rangka membangun KLU, terutama dalam
rangka meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat di daerah ini.
Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten
Lombok Utara, Bupati H.Djohan Sjamsu,SH menyampaikan selamat kepada
seluruh warga masyarakat di daerah Tioq Tata Tunaq, khususnya bagi
masyarakat yang ada di Kota Tanjung untuk memasuki tahun baru 2015.
“Mudah-mudahan dengan kita memasuki tahun 2015 ini, kondisi keamanan,
kesatuan dan persatuan serta kesejahteraan seluruh masyarakat di daerah
ini akan lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya,”asa Bupati.
Pada momen pergantian tahun baru di
daerah yang terkenal dengan jargon Dayan Gunung ini, Bupati juga
mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menyongsong hadirnya tahun
baru 2015 dengan penuh optimisme. Hal itu dikatakan Bupati, karena
selama kepemimpinannya bersama Wakil Bupati DR H.Najmul Akhyar,MH telah
berhasil membangun dan meingkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah
ini. “Mudah-mudahan keberhasilan ditahun 2014 ini akan memacu semangat
kita, akan meningkatkan harkat dan martabat kita dalam memasuki tahun
baru 2015,”katanya.
Untuk itu, Bupati meminta kepada seluruh
seluruh lapisan masyarakat di daerah ini untuk tetap utuh bersatu,
tetap utuh bersaudara dan tetap utuh memelihara keamanan dan ketertiban
masyarakat, sehingga progress ketercapaian pembangunan di tahun-tahun
mendatang akan lebih baik lagi. (eko)

0 komentar:

Posting Komentar